Jambangan Bali Cooking Class

mulai dari 350rb

Description

Jambangan Bali Cooking Class.– Berwisata kuliner saat berlibur di Bali menjadi keharusan setiap wisatawan. Dimana bali memiliki tempat wisata kuliner yang dijamin membuat anda untuk mendatanginya lagi. Selain berwisata kuliner saat ini anda bisa mengikuti kelas memasak di Ubud Bali. Jambangan Bali Cooking Class salah satu kelas memasak yang beralamat di Jalan Kelabang Moding Ubud Bali. Disini wisatawan akan diajak mengikuti kelas memasak dengan menu masakan khas bali vegetarian menu dan non vegetarian menu.

Belajar Memasak di Ubud Bersama Jambangan Bali Cooking Class

Bersama Jambangan Bali Cooking Class pastinya anda akan di pandu untuk membuat masakan sendiri tidak hanya menonton. Disini juga anda bisa merasakan aktivitas tradisional Bali. Melihat secara langsung proses pengolahan minyak kelapa asli, mempelajari cara membuat anyaman kelabang atau slangsah dari daun kelapa, yang digunakan untuk atap dan karpet oleh masyarakat di Bali saat upacara dan memasak di Pura.

Jambangan Bali Cooking Class memiliki 2 jadwal memasak yaitu pagi dan siang untuk penjemputan pagi dimulai dari pukul 08.30 sampai 09.00 Am, cooking class dimulai pada pukul 09.00 Am. Pick up akan dilakukan di hotel maupun villa tempat anda menginap, untuk daerah Ubud tidak dikenakan biaya tambahan dalam penjemputan. Sebelum memulai kursus memasak anda akan diajak berbelanja ke pasar tradisional Ubud, membeli bahan-bahan yang akan di gunakan. Sesampainya wisatawan di Jambangan Bali Cooking Class, tahap pertama anda akan diajarkan membuat sarana upacara tradisional Bali. Bagi wisatawan perempuan akan diajarkan membuat canang sedangkan untuk laki-laki membuat anyaman kelabang yang terbuat dari daun kelapa, setelah itu anda akan diajak secara langsung melihat proses pengelolaan minyak kelapa asli Bali. Cooking Class dimulai wisatawan akan diajarkan mulai dari dasar, mulai dari memotong bahan sampai meraciknya menjadi menu makanan yang enak dan menggoda,

Jadwal Cooking Class di Jambangan Bali

Pagi

  • Pick Up : 08.00 – 09.00 Wita
  • Cooking Class : 09.00 – 1.30 Wita

Siang 

  • Pick Up : 2.30 – 03.00 Wita
  • Cooking Class : 03.00 – 06.30 Wita

Menu di Jambangan Bali Cooking Class

Non Vegetarian Menu Vegetarian Menu
Vegetable soup Vegetable Soup
* *
Sate Empol Banana Curry
Lawar Bali Sate Kebab
Tempe Manis Pepes Tempeh
Chicken Curry Tempe Manis
Tum Tuna Lawar Bali
Gado – Gado Gado-Gado
* *
Banana Caramel Sweet Potato Caramel

Rates

HARGA DARI JAMBANGAN COOKING CLASS:

PAKET

HARGA

 Cooking Class Rp 350.000/orang

 

INCLUDE

peralatan memasak
bahan bahan memasak

 


Call Now

Need Help? Chat with us